Belajar Statistika

Rabu, 10 Mei 2017

Aliran rasa game level 4 gaya belajar anak

Bismillah, alhamdulillah wa syukurillah saya senang sekaliiiii karena dapat badget yaaaayyyy eh astaghfirullah maksud saya, senang sama materinya.

Saya sukaaaa sekali materi ke empat dan game level 4 ini. Soalnya sudah lama saya ingin belajar tentang gaya belajar anak yang beda2.

Dengan mengetahui gaya belajar anak, kita bisa menyesuaikan bagaimana cara kita memfasilitasi belajar anak. Karena jelas anak visual, audio, dan kinestetik pasti berbeda cara belajarnya. Maka kita sebagai orang tua lah yang harus menyesuaikan dan memikirkan cara dan metode terbaik untuk mendampingi mereka, mengarahkan, dan memfasilitasi semua yang anak butuhkan dan inginkan dalam proses belajarnya.

Dalam lebih dari 10 hari pengamatan, saya menyimpulkan si kecil dominan audio visual dan sedikit kinestetik.

Alhamdulillah.

Terima kasih bunsay ❤

Sabtu, 06 Mei 2017

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 10

Bismillah

#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#day10

Kegiatan : evaluasi gaya belajar

YAAYY last day 🎉

Mbu sebenernya kecewa sama Diri mbu sendiri, karena mbu sebenernya happy dan excited sekali dengan game level 4 ini. Sebelum materi ini mbu soalnya udah punya ketertarikan dengan gaya belajar. Tapiiii kenapa lagi2 gabisa konsisten yaaa 😭😭😭

Tiap hari berkegiatan diniatkan observasi gaya belajar, tapi kenapa ga menyempatkan buat nulis jurnalnya 😭😭😭

Hmm mungkin gaya belajar mbu kinestetik kali yaaa hehehe *mbu alasan*

Anyway, setelah melakukan pengamatan beberapa hari (bahkan kadang sehari bisa lebih dari 1 kegiatan tapi ga ditulis semua di blog) *no pic hoax* *eh semua no pic Ding* *kayaknya error deh blogspot nya* *eh kepanjangan monolognya* mbu makin yakin kalo gaya belajar Caca dominan auditory visual.

Sekarang, tinggal bagaimana mbu menemani Caca belajar dan memfasilitasi dengan cara yang paling cocok dengan gaya belajarnya Caca.

Alhamdulillah thank you bunsaaayyy *eh ini nanti aja deh di aliran rasa* *eh monolog lagi* *mbu salfok*

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 9

Bismillah

#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#day9

Kegiatan : lomba siapa yang paling cepat angkat tangan

Hari ke sembilan, Alhamdulillah ada sepupunya Caca yang main kerumah. Dan kebetulan ada Snack kesukaan mereka, potato chip *huaa mbu juga suka*

Biar bisa jadi kegiatan observasi gaya belajar, mbu coba menjadikan Snack itu sebagai reward yang paling cepat angkat tangan. Wow! Apa yang Caca lakukan? Dia happy bangeeetttt sama kegiatan itu.. tapi sayangnya dia sama sekali tidak berniat ikut lomba angkat tangan. Dia malah tepuk tangan dan ketawa2 happy melihat saudaranya cepet2an angkat dan dapat kue. Hahaha

Dari sini kayaknya Caca dominan visual banget... Kinestetik nya minus deh kayaknya hahaha

Well let's see hehehe

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 8

Bismillah

#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#day8

Kegiatan : tebakan kosa kata

Hari ke delapan, saya jujur buntu ide. *Mbu tidak produktif*

Akhirnya ngeliat Caca bongkar2 flash card. Aha! 💡 Kenapa ga kita coba tebakan kosa kata?

Jadi caranya ada 3. Mbu tebakin pakai suara, kedua pakai gambar, dan ketiga peragaan. Pas kan? Visual, auditory, dan kinestetik. *Meskipun agak maksa ya hehe*

Misalnya kosa kata burung
1. Mbu kepak2an tangan seolah olah sayap burung
2. Mbu Menirukan suara burung cit cit cuit cuit
3. Mbu tunjukkan gambar burung.

Jawaban yang paling banyak bentuknya :
1. Tunjukkan gambar 10 kosa kata
2. Menirukan suara 8 kosa kata
3. Menirukan gerakan 1 kosa kata 😅

Jadi kesimpulannya untuk game kayak gini Caca lebih visual, setelah itu auditory, dan kinestetik? Hmm..nggak kayaknya ya hehehe

Well let's see hehehe

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 7

Bismillah

#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Kegiatan : belajar bahasa asing

Alhamdulillah Caca punya mbu yang dulu sekolah dan kuliahnya jurusan bahasa *mbu sombong*

Jadi mau gak mau Caca sering denger bahasa asing, cuma bahasa Arab dan bahasa Inggris sih hehehe
Pas mbu ngajar emang Caca sering ikut.. jadi mungkin karena sering dengar, mbu juga agak kaget soalnya Caca tiba2 menggumam kata2 bahasa Arab dan Inggris. Alhamdulillah..

Nah karena basic nya udah ada, mbu coba2 aja (tanpa ada pemaksaan) sambil nunjuk2 wallsticker huruf abjad dan Hijaiyah, sekalian bacain. Dan Alhamdulillah Caca tertarik. Dia lebih suka nirukan gaya mbu baca dan nirukan suaranya. Kebetulan mbu ngajarin pakai metode phonic, jadi ah, beh, keh, deh, dan seterusnya. Trus waktu mbu coba diem, Caca bisa melanjutkan huruf selanjutnya. YAAYY

Begitu juga dengan bahasa Arab. Sengaja belum mbu ajari untuk menghafal hurufnya sih (Caca agak susah kalo visual gitu hehehe), dan lagi kan belum waktunya.. Tapi kalo a ba ta tsa ja ha kho Alhamdulillah kayaknya dia udah hafal deh *mbu pede*

Lagi, di kegiatan kali ini Caca dominan auditory dibanding visual dan kinestetik. Karena saat proses belajar Caca minim sekali geraknya. Dia fokus mengulang suara hurufnya dengan mengikuti mbu.. YAAYY

Let's see hehehe

Jumat, 05 Mei 2017

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 6

Bismillah

#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip

Kegiatan : bermain di Playground

Hari keenam, saya coba observasi dari kegiatan bermain di Playground. Mainan apa yang Caca pilih, bagaimana Caca menanggapi instruksi dari mba kiddyland nya, dan cara interaksi caca dengan anak lain.

1. Caca cenderung memilih mainan dengan motorik kasar seperti trampolin, flying fox, dan xalophone. (Kinestetik dan auditory)

2. Caca mengikuti instruksi mba kiddyland dengan baik. Saat mba memberikan instruksi pemasangan alat flying fox, saat mba menginfokan bahwa waktu sudah habis, dan saat mba memberi tahu tentang tempat main masak2an, Caca mendengarkan dan menerima informasi dengan baik. Dia bisa mengikuti informasi dan menjalankan instruksi mba nya. (Auditory)

3. Saat ada anak lain yang bermain di sekitarnya, Caca berhenti sejenak dan memperhatikan si anak bermain (visual)

Well, let's see hehehe

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 5

Bismillah

#tantangan10hari
#gamelevel4
#gayabelajaranak
#day5

Kegiatan : bermain pretend Play

Untuk hari kelima kemaren, saya mencoba mengamati gaya belajar Caca dengan mengajak dia pretend Play menjadi seorang chef. Kebetulan akhir2 ini saya suka nonton vlog nya chef2 di YouTube dan Caca suka nebeng hehe *mbu teledor*

Ternyata Caca jadi suka tertarik dengan masak memasak. Semua Play-Doh dan slime nya jadi bahan masak gitu sekarang. Jadi mainan masak2annya ya bisa ditebak ya, lengket dan Kotor gitu huuhuu *mbu stres*

Tapi tiap ke toko bayi untuk beli keperluan, Caca selalu ke bagian mainan dan ambil masak2an. Dari situlah, alatnya juga sudah ada, akhirnya saya memutuskan pretend Play menjadi chef yaaayyy 🎉

Hasil pengamatan :
Caca cenderung kinestetik dan auditory. Sambil pura2 memasak, Caca menjelaskan step by step seperti yang selama ini dilakukan para chef. Misalnya "ini teh, teh nya dimasukkan ke mangkok, terus dikasih gula, terus ditaruh di gelas, terus diminum mbu.." huuhuu lucu aneeett... Sayang gak bisa upload fotonya karena katanya konten gambar tidak didukung huuhuu *itu kenapa ya* *mbu gaptek*

Dia juga kesana kemari pura2 ambil bahan masakan dan menurut saya lumayan imajinatif sih. Kotak mainannya dia jadikan oven, dan rak buku jadi kulkas. Meskipun yang masih misteri kenapa mukena mbu jadi lap ya? Emm.. *mbu kzl*

Dan dia lancar mengungkapkan apa yang dia pikirkan dengan verbal. Aaah lucuuuu. Dengan bahasa kurang komplit dan kebalik2 gitu tapi berisiiiiik dari awal sampe akhir. Mbu cuma dokumentasi aja (meskipun hasilnya gabisa di upload huuhuu) *mbu baper an*

Ok that's ut for today. Well, let's see hehehe

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 4

Bismillah

#gayabelajaranak
#gamelevel4
#day4
#kuliahbunsayiip

Kegiatan : Menirukan kegiatan di video

Belakangan ini, Caca jadi ketagihan nonton hi 5 di YouTube. Sebenernya saya pikir bagus juga acaranya, karena mereka menyampaikan ilmu2 yang sulit dengan bahasa yang mudah dimengerti dan menarik buat anak. Seperti menjelaskan tentang echo (gema), mereka mempraktekkan hello "helloo hellooo" hello kedua dan ketiga disebut gema. Dari situ saya dan Caca mempraktekkan Caca "cacaa cacaaa" dan Caca bilang mbu "mbuu mbuuu" hehehe

Bahkan anak 2,5 tahun faham apa itu gema dari hi 5. Saya sendiri belum kepikiran akan menjelaskan tentang gema dengan cara apa hehehe *mbu malu2in*

Tapi sayangnya di acara hi 5 itu didominasi bernyanyi dan menari. Sedangkan saya dan suami sudah sepakat meminimalisir musik ke Caca kecuali tidak sengaja (ada di kondangan or slt). *Mbu galau*

Biasanya, di awal dan di akhir acara selalu ada nyanyian dan tariannya. Dari situ saya mengamati bahwa caca agak kesulitan mengikuti gerakan yang ditampilkan di layar. Kalau teks liriknya, dia mudah hafal (meskipun dengan tingkat akurasi tidak terlalu tinggi karena bahasa Inggris hehehe). Untuk membentuk huruf L O V E dengan isyarat tangan saja sampai sekarang dia belum hafal hehehe

Dan kinestetik nya agak lumayan sih, dia kalo waktu bagian dance, yang penting gerak (karena kesulitan Menirukan gaya nya) sih. Jadi muter2 dan maju mundur cantik aja.

Kesimpulannya, di kegiatan Menirukan gerakan Caca lebih dominan auditory dan kinestetik.

Let's see hehehe

Game Level 4 Gaya Belajar Anak Day 3

Bismillah

Di hari ketiga, saya memutuskan menulis tentang kebiasaan Caca sejak under 1 tahun, yaitu minta dibacakan buku. Berkaca dari pengalaman masa kecil, orang tua termasuk orang yang school oriented. Buku bacaan selain buku pelajaran adalah trash. Huuhuu

Adek saya yang suka baca (nyewa) komik, selalu di cap anak nakal dan suka foya2. Begitu juga dengan buku lain. Buku2 selain buku pelajaran, meskipun itu ensiklopedia atau novel anak, dan lain sebagainya, kita harus sembunyi2 untuk membacanya.

Dan setelah dewasa, saya heart To heart sama adek saya dan kita sepakat bahwa selama ini banyak sekali ilmu dan pengetahuan yang kita tahu bahkan sebelum diajarkan di sekolah. Dan kita tahu itu dari komik. Kebanyakan Doraemon dan Conan sih.. Misalnya tentang sistem tata Surya yang dijelaskan Doraemon pada Nobita, dari situ saya tahu tentang planet, matahari, bumi, orbit, dll. Juga tentang profesi pengacara, dokter, atlet, pemahat, pelukis yang saya tahu secara mendalam dari Conan. Dan banyak hal lain, terutama pengalaman yang tidak saya rasakan sendiri, tapi bisa saya ketahui dengan membaca komik, novel, atau buku2 ensiklopedia (jarang sih kalo ensiklopedia hehe)

Dari situlah saya sudah bilang ke suami (Alhamdulillah beliau setuju) kalau ingin punya home library untuk anak. Kita mulai beli buku itu sejak Caca baru lahir. Mulai boardbook, buku stimulasi bayi, dan lain2. Akhirnya merambah ke buku2 import, ensiklopedia, dan mulai Caca 2 tahun kemaren mulai berniat mengumpulkan buku2 yang agak mahal yang cirinya adalah ada arisannya hehehe

Sejak Caca bayi, saya sudah sering sekali membacakan dia buku. Nah sekarang, seperti ritual sebelum tidur, harus baca buku dulu dan bukunya Caca yang milih. Akhir2 ini dia suka sekali wwp sih, tiap hari ganti judul tapi yang paling suka yang kehidupan sehari-hari. Dan saya rasa cocok juga untuk umur dia. Karena ada penjelasan kenapa harus mandi, harus gosok gigi, kenapa harus ganti baju, harus bantu ibu, dan sebagainya. Wwp emang juara sih hehehe

Tapi menariknya adalah, setelah dapat materi gaya belajar, saya jadi notice kalo selama ini Caca selalu minta dibacain dan dia selang seling melihat saya dan buku. Seperti salah satu ciri anak auditory. Meski kadang Caca juga ambil buku dan lihat2 gambar sambil menggumamkan jalan ceritanya seperti yang tiap hari saya bacakan (visual style).

Dari kegiatan membaca buku, Caca cenderung ke auditory dan ada visualnya sedikit. Tidak kinestetik karena tiap dibacakan buku dia tidur atau duduk anteng.

Let's see hehe

#gayabelajaranak
#kuliahbunsayiip
#gamelevel4
#day3